10 Tips Untuk Melindungi Pendengaran Anda
Pendengaran

10 Tips untuk Melindungi Pendengaran Anda

5/5 (4)

Noise Induced Hearing Loss (NIHL) atau gangguan pendengaran akibat kebisingan adalah satu-satunya penyebab gangguan pendengaran yang dapat dicegah. Ketika terpapar suara keras, dalam jangka waktu lama, Anda mungkin merasa seolah-olah sudah terbiasa dengan suara tersebut, namun sayangnya telinga dan otak Anda tidak dapat menyesuaikan diri sepenuhnya. Sekali Anda kehilangan pendengaran akibat paparan suara keras, pendengaran Anda tidak akan pulih kembali. Gangguan pendengaran akibat terpapar kebisingan biasanya terjadi secara bertahap, dan saat Anda menyadarinya, sering kali sudah terlambat untuk mencegah kerusakan tersebut. Oleh sebab itu penting untuk menjaga dan melindungi pendengaran Anda agar tetap sehat.

Mulailah daari sejak dini untuk menjaga dan melindungi pendengaran Andda dengan beberapa tip berikut ini

10 Tip Menjaga Pendengaran Tetap Sehat

  1. Jika memungkinkan, hindari aktivitas/tempat dengan suara sekitar yang keras atau bising.
  2. Gunakan pelindung pendengaran seperti penyumbat telinga/earplug jika Anda tidak dapat menghindari paparan kebisingan. Earplug adalah solusi pelindung pendengaran yang ekonomis yang terbuat dari busa. Namun, pelindung pendengaran khusus seperti earmuff atau earmold yang harganya relatif lebih mahal dari earplug akan lebih baik dalam melidungi pendengaran Anda dari kebisingan.
  3. Batasi waktu Anda mendengarkan suara keras dengan ambang suara di atas 85 dB atau setara dengan suara dari mesin pemotong rumput, hair dryer, 
  4. Kecilkan volume TV, radio atau saat Anda mendengarkan musik menggunakan
  5. Saat mendengarkan suara keras seperti menonton konser atau berada di kelas kebugaran, sebaiknya istirahatkan pendengaran Anda dari kebisingan tersebut.
  6. Jika memungkinkan, menjauhlah dari sumber suara yang paling keras seperti misalnya kembang api, sirine, loud
  7. Jika paparan suara keras tidak dapat dihindari, berikan waktu pada telinga Anda untuk tidak terpapar atau menghindari suara keras terlebih dahulu dalam waktu tertentu.
  8. Jangan memasukkan benda apa pun yang lebih kecil dari liang telinga Anda ke dalam telinga Anda! Ini termasuk kapas/cotton bud, jepit rambut, kunci, penjepit kertas, atau benda apa pun yang mungkin Anda gunakan untuk membersihkan atau menggaruk telinga.
  9. Tetap Aktif: Olahraga akan membuat aliran darah terpompa ke seluruh tubuh, termasuk telinga. Hal ini menjaga bagian dalam telinga tetap sehat.
  10. Periksakan pendengaran Anda secara berkala, terutama jika Anda mengalami penurunan pada pendengaran, atau telinga berdenging atau merasa penuh selama lebih dari 24 jam.

Audiologis atau konsultan pendengaran dapat membantu jika Anda mengalami masalah terkait seputar keluhan pendengaran. Klik tautan ini untuk mengetahui konsultan pendengaran terdekat dengan domisili Anda atau segera hubungi layanan hotline service pada nomor 0800-100-2234.

Sumber :
https://www.starkey.com/blog/articles/2019/05/Hearing-Protection-Tips

Please rate this

and share :
connect with us facebook-ABDI facebook-ABDI facebook-ABDI